Surat An-Naba: ayat 13 - وجعلنا سراجا وهاجا... - Indonesia

Tafsir Ayat 13, Surat An-Naba

وَجَعَلْنَا سِرَاجًا وَهَّاجًا

Indonesia Terjemahan

dan Kami jadikan pelita yang amat terang (matahari),

Transliterasi Bahasa Inggris

WajaAAalna sirajan wahhajan

Tafsir Ayat 13

Kedelapan, Allah menjadikan matahari sebagai pelita yang terang benderang, menyebarkan cahaya dan panasnya ke seluruh angkasa. Allah telah menjadikan matahari yang sinarnya mengandung obat untuk membunuh kuman-kuman dan mengusir penyakit-penyakit yang dapat mengganggu makhluk yang hidup seandainya tidak cukup mendapat sinar.

Dan bukankah Kami juga telah menjadikan matahari dengan sinarnya yang kuat sebagai pelita yang terang-benderang? Cahayanya yang terang, panasnya yang menyebar, dan bergesernya posisi matahari di langit dari musim ke musim membawa maanfaat sangat banyak bagi kehidupan manusia.

Kami menjadikan matahari yang bercahaya dan menghasilkan panas(1). (1) Maksud frase sirâjan wahhâjan ('pelita yang sangat terang') di sini adalah matahari. Sebagaimana dibuktikan oleh penemuan ilmiah, panas permukaan matahari mencapai 6. 000 derajat. Sedangkan panas pusat matahari mencapai 30 juta derajat disebabkan oleh materi-materi bertekanan tinggi yang ada pada matahari. Sinar matahari menghasilkan energi sebagai berikut: ultraviolet 9%, cahaya 46%, dan inframerah 45%. Dari itulah ayat suci ini menyebut matahari sebagai pelita (sirâj) karena mengandung cahaya dan panas secara bersamaan.

(Dan Kami jadikan pelita) yang menerangi (yang amat terang) yang dimaksud adalah matahari.
Ayat 13 - Surat An-Naba: (وجعلنا سراجا وهاجا...) - Indonesia