Surat Al-Insyiqaq (84): Baca Online dan Unduh - Indonesia Terjemahan

Halaman ini berisi semua ayat surah Al-Inshiqaaq selain Interpretasi semua ayat oleh Quraish Shihab (Muhammad Quraish Shihab et al.). Pada bagian pertama Anda dapat membaca surah الإنشقاق yang disusun dalam halaman persis seperti yang ada dalam Al-Qur'an. Untuk membaca interpretasi sebuah ayat, klik nomornya.

Informasi Tentang Surat Al-Insyiqaq

Surah Al-Inshiqaaq
سُورَةُ الانشِقَاقِ
Halaman 589 (Ayat dari 1 sampai 25)

إِذَا ٱلسَّمَآءُ ٱنشَقَّتْ وَأَذِنَتْ لِرَبِّهَا وَحُقَّتْ وَإِذَا ٱلْأَرْضُ مُدَّتْ وَأَلْقَتْ مَا فِيهَا وَتَخَلَّتْ وَأَذِنَتْ لِرَبِّهَا وَحُقَّتْ يَٰٓأَيُّهَا ٱلْإِنسَٰنُ إِنَّكَ كَادِحٌ إِلَىٰ رَبِّكَ كَدْحًا فَمُلَٰقِيهِ فَأَمَّا مَنْ أُوتِىَ كِتَٰبَهُۥ بِيَمِينِهِۦ فَسَوْفَ يُحَاسَبُ حِسَابًا يَسِيرًا وَيَنقَلِبُ إِلَىٰٓ أَهْلِهِۦ مَسْرُورًا وَأَمَّا مَنْ أُوتِىَ كِتَٰبَهُۥ وَرَآءَ ظَهْرِهِۦ فَسَوْفَ يَدْعُوا۟ ثُبُورًا وَيَصْلَىٰ سَعِيرًا إِنَّهُۥ كَانَ فِىٓ أَهْلِهِۦ مَسْرُورًا إِنَّهُۥ ظَنَّ أَن لَّن يَحُورَ بَلَىٰٓ إِنَّ رَبَّهُۥ كَانَ بِهِۦ بَصِيرًا فَلَآ أُقْسِمُ بِٱلشَّفَقِ وَٱلَّيْلِ وَمَا وَسَقَ وَٱلْقَمَرِ إِذَا ٱتَّسَقَ لَتَرْكَبُنَّ طَبَقًا عَن طَبَقٍ فَمَا لَهُمْ لَا يُؤْمِنُونَ وَإِذَا قُرِئَ عَلَيْهِمُ ٱلْقُرْءَانُ لَا يَسْجُدُونَ ۩ بَلِ ٱلَّذِينَ كَفَرُوا۟ يُكَذِّبُونَ وَٱللَّهُ أَعْلَمُ بِمَا يُوعُونَ فَبَشِّرْهُم بِعَذَابٍ أَلِيمٍ إِلَّا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ وَعَمِلُوا۟ ٱلصَّٰلِحَٰتِ لَهُمْ أَجْرٌ غَيْرُ مَمْنُونٍۭ
589

Dengarkan Surat Al-Insyiqaq (Arab dan Indonesia terjemahan)

Interpretasi dari Surat Al-Insyiqaq (Quraish Shihab: Muhammad Quraish Shihab et al.)

Indonesia Terjemahan

Apabila langit terbelah,

Transliterasi Bahasa Inggris

Itha alssamao inshaqqat

[[84 ~ AL-INSYIQAQ (PERISTIWA TERBELAHNYA LANGIT) Pendahuluan: Makkiyyah, 25 ayat ~ Dalam surat al-Insyiqâq ini dijelaskan sebagian tanda kiamat dan tunduknya langit dan bumi pada perintah Allah. Diterangkan pula di sini bahwa manusia akan dipertemukan dengan Tuhan, dan bahwa setiap perbuatan manusia dicatat dalam sebuah kitab yang kelak akan diperlihatkan kepada dirinya. Barangsiapa menerima catatan perbuatannya melalui tangan kanan, maka ia akan dihisab dengan mudah. Sebaliknya, siapa yang menerimanya melalui tangan kiri, maka ia akan meminta perlindungan dari sengatan api neraka. Kemudian, pada ayat selanjutnya, Allah bersumpah demi berbagai fenomena ketuhanan yang sekiranya dapat merebut hati manusia beriman pada hari kiamat. Akan tetapi orang-orang kafir tetap tidak mau beriman, enggan merenungkan dan tunduk pada hukum al-Qur'ân. Surat al-Insyiqâq ditutup dengan pernyataan ancaman bahwa Allah Swt. mengetahui apa saja yang menjadi rahasia mereka. Allah telah menyiapkan bagi orang-orang kafir siksa yang amat memilukan dan menyediakan pahala yang abadi dan tidak akan terputus bagi orang-orang beriman.]] Bila langit terbelah, sebagai pertanda akan hancur.

Indonesia Terjemahan

dan patuh kepada Tuhannya, dan sudah semestinya langit itu patuh,

Transliterasi Bahasa Inggris

Waathinat lirabbiha wahuqqat

Mendengar dan mentaati perintah Tuhannya. Dan sudah seharusnya langit mendengar dan taat.

Indonesia Terjemahan

dan apabila bumi diratakan,

Transliterasi Bahasa Inggris

Waitha alardu muddat

Bila bumi diperluas dengan diratakannya gunung-gunung dan tebing-tebingnya.

Indonesia Terjemahan

dan dilemparkan apa yang ada di dalamnya dan menjadi kosong,

Transliterasi Bahasa Inggris

Waalqat ma feeha watakhallat

Lalu melemparkan orang-orang mati dan apa saja yang terpendam di dalamnya sehingga menjadi kosong.

Indonesia Terjemahan

dan patuh kepada Tuhannya, dan sudah semestinya bumi itu patuh, (pada waktu itu manusia akan mengetahui akibat perbuatannya).

Transliterasi Bahasa Inggris

Waathinat lirabbiha wahuqqat

Menurut perintah Tuhan untuk memperluas kawasan dan mengosongkan isi perutnya. Dan begitulah seharusnya. Apabila peristiwa-peristiwa itu telah terjadi, manusia akan segera menerima balasan amal perbuatan masing-masing.

Indonesia Terjemahan

Hai manusia, sesungguhnya kamu telah bekerja dengan sungguh-sungguh menuju Tuhanmu, maka pasti kamu akan menemui-Nya.

Transliterasi Bahasa Inggris

Ya ayyuha alinsanu innaka kadihun ila rabbika kadhan famulaqeehi

Wahai manusia, sesungguhnya kamu sangat giat dalam segala usaha demi menggapai tujuan, kemudian semua akan menjumpai Tuhan dengan membawa amal perbuatanmu masing-masing. Selanjutnya Allah akan memberimu balasan atas amal perbuatan itu.

Indonesia Terjemahan

Adapun orang yang diberikan kitabnya dari sebelah kanannya,

Transliterasi Bahasa Inggris

Faama man ootiya kitabahu biyameenihi

Barangsiapa yang diserahi catatan amal perbuatannya melalui tangan kanan, maka ia akan dihisab dengan mudah dan akan kembali kepada sanak keluarganya yang beriman dengan penuh kebahagiaan

Indonesia Terjemahan

maka dia akan diperiksa dengan pemeriksaan yang mudah,

Transliterasi Bahasa Inggris

Fasawfa yuhasabu hisaban yaseeran

Barangsiapa yang diserahi catatan amal perbuatannya melalui tangan kanan, maka ia akan dihisab dengan mudah dan akan kembali kepada sanak keluarganya yang beriman dengan penuh kebahagiaan

Indonesia Terjemahan

dan dia akan kembali kepada kaumnya (yang sama-sama beriman) dengan gembira.

Transliterasi Bahasa Inggris

Wayanqalibu ila ahlihi masrooran

Barangsiapa yang diserahi catatan amal perbuatannya melalui tangan kanan, maka ia akan dihisab dengan mudah dan akan kembali kepada sanak keluarganya yang beriman dengan penuh kebahagiaan

Indonesia Terjemahan

Adapun orang-orang yang diberikan kitabnya dari belakang,

Transliterasi Bahasa Inggris

Waamma man ootiya kitabahu waraa thahrihi

Dan siapa yang menerima catatan amal perbuatannya dengan tangan kiri, dari balik punggungnya, sebagai pertanda penghinaan, maka ia akan berangan-angan bahwa dirinya lebih baik binasa saja, masuk dan terbakar di neraka.

Indonesia Terjemahan

maka dia akan berteriak: "Celakalah aku".

Transliterasi Bahasa Inggris

Fasawfa yadAAoo thubooran

Dan siapa yang menerima catatan amal perbuatannya dengan tangan kiri, dari balik punggungnya, sebagai pertanda penghinaan, maka ia akan berangan-angan bahwa dirinya lebih baik binasa saja, masuk dan terbakar di neraka.

Indonesia Terjemahan

Dan dia akan masuk ke dalam api yang menyala-nyala (neraka).

Transliterasi Bahasa Inggris

Wayasla saAAeeran

Dan siapa yang menerima catatan amal perbuatannya dengan tangan kiri, dari balik punggungnya, sebagai pertanda penghinaan, maka ia akan berangan-angan bahwa dirinya lebih baik binasa saja, masuk dan terbakar di neraka.

Indonesia Terjemahan

Sesungguhnya dia dahulu (di dunia) bergembira di kalangan kaumnya (yang sama-sama kafir).

Transliterasi Bahasa Inggris

Innahu kana fee ahlihi masrooran

Sesungguhnya dahulu, ketika di dunia, ia hidup penuh kesenangan di tengah-tengah keluarganya tanpa memikirkan akibat perbuatannya.

Indonesia Terjemahan

Sesungguhnya dia menyangka bahwa dia sekali-kali tidak akan kembali (kepada Tuhannya).

Transliterasi Bahasa Inggris

Innahu thanna an lan yahoora

Ia menduga bahwa dirinya tidak akan kembali kepada Allah untuk dihisab.

Indonesia Terjemahan

(Bukan demikian), yang benar, sesungguhnya Tuhannya selalu melihatnya.

Transliterasi Bahasa Inggris

Bala inna rabbahu kana bihi baseeran

Tidak demikian! Ia akan kembali kepada-Nya untuk diperhitungkan amal perbuatannya. Sesungguhnya Tuhannya benar-benar Maha Mengetahui diri dan perbuatannya.

Indonesia Terjemahan

Maka sesungguhnya Aku bersumpah dengan cahaya merah di waktu senja,

Transliterasi Bahasa Inggris

Fala oqsimu bialshshafaqi

Aku benar-benar bersumpah, demi ufuk yang memerah di waktu senja,

Indonesia Terjemahan

dan dengan malam dan apa yang diselubunginya,

Transliterasi Bahasa Inggris

Waallayli wama wasaqa

demi malam dengan segala makhluk yang diselubungi kegelapannya, baik manusia, binatang dan sebagainya,

Indonesia Terjemahan

dan dengan bulan apabila jadi purnama,

Transliterasi Bahasa Inggris

Waalqamari itha ittasaqa

dan demi rembulan di waktu purnama, bahwa kalian benar-benar akan melalui beberapa masa yang semakin lama semakin dahsyat: kematian, kebangkitan dan petaka kiamat.

Indonesia Terjemahan

sesungguhnya kamu melalui tingkat demi tingkat (dalam kehidupan),

Transliterasi Bahasa Inggris

Latarkabunna tabaqan AAan tabaqin

dan demi rembulan di waktu purnama, bahwa kalian benar-benar akan melalui beberapa masa yang semakin lama semakin dahsyat: kematian, kebangkitan dan petaka kiamat.

Indonesia Terjemahan

Mengapa mereka tidak mau beriman?

Transliterasi Bahasa Inggris

Fama lahum la yuminoona

Lalu, apakah yang merintangi para pendurhaka itu untuk beriman pada Allah dan hari kebangkitan setelah semua bukti yang memastikan hal itu menjadi jelas?

Indonesia Terjemahan

dan apabila Al Quran dibacakan kepada mereka, mereka tidak bersujud,

Transliterasi Bahasa Inggris

Waitha quria AAalayhimu alquranu la yasjudoona

Apabila mendengar ayat-ayat al-Qur'ân mereka tidak mau tunduk dan bersujud.

Indonesia Terjemahan

bahkan orang-orang kafir itu mendustakan(nya).

Transliterasi Bahasa Inggris

Bali allatheena kafaroo yukaththiboona

Bahkan, lantaran sikap kafir mereka, mereka mendustakan dan menentang kebenaran itu dengan sikap sombong.

Indonesia Terjemahan

Padahal Allah mengetahui apa yang mereka sembunyikan (dalam hati mereka).

Transliterasi Bahasa Inggris

WaAllahu aAAlamu bima yooAAoona

Allah Mahatahu apa yang tersembunyi dalam hati mereka.

Indonesia Terjemahan

Maka beri kabar gembiralah mereka dengan azab yang pedih,

Transliterasi Bahasa Inggris

Fabashshirhum biAAathabin aleemin

Maka, beritakan pada mereka akan siksa yang memilukan.

Indonesia Terjemahan

tetapi orang-orang yang beriman dan beramal saleh, bagi mereka pahala yang tidak putus-putusnya.

Transliterasi Bahasa Inggris

Illa allatheena amanoo waAAamiloo alssalihati lahum ajrun ghayru mamnoonin

Tetapi, orang-orang beriman dan beramal saleh akan mendapatkan pahala yang besar dari Allah, yang tak akan terputus atau terhitung.
589