Surat Al-Ma'aarij: ayat 5 - فاصبر صبرا جميلا... - Indonesia

Tafsir Ayat 5, Surat Al-Ma'aarij

فَٱصْبِرْ صَبْرًا جَمِيلًا

Indonesia Terjemahan

Maka bersabarlah kamu dengan sabar yang baik.

Transliterasi Bahasa Inggris

Faisbir sabran jameelan

Tafsir Ayat 5

Rasulullah saw disuruh bersabar terhadap sikap orang musyrik yang selalu memperolok-olokkannya. Beliau juga diminta untuk tidak merasa gelisah oleh sikap mereka, karena urusan azab adalah urusan Allah. Hanya Allah yang mengetahui kapan azab itu akan ditimpakan kepada mereka.

Menghadapi cemoohan kaum kafir tersebut, Allah memerintahkan agar Rasulullah bersabar. Allah berfirman. Maka bersabarlah engkau wahai Nabi Muhammad dengan kesabaran yang baik yaitu tanpa keluh kesah atau mengadu kepada makhluk.

Maka bersabarlah, hai Muhammad, dalam menghadapi ejekan dan permintaan mereka agar azab disegerakan, tanpa berkeluh-kesah. Orang-orang kafir itu sungguh menganggap hari kiamat itu mustahil terjadi. Padahal itu amatlah mudah dan dapat dilakukan dengan kemampuan Kami.

(Maka bersabarlah kamu) ayat ini diturunkan sebelum ada perintah berperang (dengan sabar yang baik) sabar yang tidak disertai dengan gelisah.
Ayat 5 - Surat Al-Ma'aarij: (فاصبر صبرا جميلا...) - Indonesia